Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Karya Bakti TNI Bersama Pemdes Kertasari Pembersihan Solokan Sepanjang 170 Meter



BERITA PURWAKARTA | "Kemanunggalan TNI dengan Rakyat" Semangat itulah yang sedang dilakukan oleh Personil Koramil 1903 Darangdan Kodim 0619 Purwakarta bersama Pemerintah Desa (Pemdes) Kertasari Bersama sejumlah warga, membersihkan solokan/parit saluran air, sepanjang 170 meter, pada Minggu 17 Desember 2023.

Kegiata Karya Bakti tersebut  dihadiri Danramil 1903 Darangdan Kapten Armed I.Komang Sutrisna yang diwakili Batuud Koramil Darangdan Peltu Kusnadi bersama Danpos Bojong Serma Dede Hermawan, Babinsa Desa Kertasari Kopka Asep Lili, termasuk 8-orang Personil Koramil Darangdan, Juga hadir Kepala Desa Kertasari H.Ta'limuddin bersama unsur Perangkat Desa, Lembaga Desa serta Para Ketua Rw Rt, Linmas, Karang Taruna dan sejumlah warga masyarakat seDesa Kertasari.

Batuud Koramil Darangdan Peltu Kusnadi yang didampingi Danpos Bojong Serma Dede Hermawan dan didampingi Kepala Desa Kertasari, dalam keterangannya, bahwa Karya bakti pembersihan Selokan yang diikuti oleh kurang lebih 55 orang tersebut dilaksanakan sebagai upaya untuk melancarkan jalannya air disaat turun hujan, hal ini sebagai upaya  untuk mencegah terjadinya banjir, sebab sekarang ini adalah musim penhujan sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat agar selalu memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan. Juga Kegiatan tersebut merupakan bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat yang tentu akan bersinergi selamanya. 
"Terang Peltu Kusnadi.

Kemudian sesuai pernyataan Danramil 1903 Darangdan Kapten Armed I.Komang Sutrisna bahwa kegiatan Kemanunggalan TNI-Rakyat sudah sering dilakukan Koramil 1903 Darangdan dengan masyarakat, tetapi pada jagiatan hari ini difokuskan pada pembersihan Selokan.
"Paparny.

Kepala Desa Kertasari H.Ta'limuddin mengaku dengan dilaksanakan kegiatan  Karya Bakti kami merasa bersyukur sebab mengurangi beban kami, untuk itu kami mengapresiasi kepada Komandan Koramil Darangdan Bapak Kapten Armed I.Komang Sutrisna berta seluruh personil atas kegiatan yang mulia itu.
"Pungkas Kades Kertasari H.Ta'limuddin.

Penulis    : Bah
Sumber   : Kopka Asep Lili.

Posting Komentar untuk "Karya Bakti TNI Bersama Pemdes Kertasari Pembersihan Solokan Sepanjang 170 Meter"